Senin, 27 Desember 2010

Asam basa periode ke tiga (XII/1)


LEMBAR KERJA SISWA (LKS)
Mata pelajaran : KIMIA
Semester : Ganjil
Waktu : 2 x 45 menit
Judul : Sifat Asam dan Basa Unsur-unsur Periode Tiga
Tujuan : Siswa dapat menjelaskan kecenderungan sifat asam dan basa pada unsur-unsur periode tiga
A. Alat dan Bahan
1. Penjepit logam
9. Pita magnesium (Mg)
2. Pipet tetes
10. Serbuk belerang (S)
3. Sendok bakar
11. Kertas lakmus universal
4. Spatula logam
12. Larutan Al2(SO4)3 0,1 M
5. Tabung reaksi dan Rak tabung
13. NH3 pekat
6. Kassa asbes
14. Larutan H2SO4 2 M
7. Labu elenmeyer
15. Larutan NaOH 2 M
8. Pembakar spiritus
16. Aquades
B. Cara Kerja
I. Sifat Senyawa Oksida Magnesium
1. Ambil 5 cm pita Mg dan jepit dengan penjepit logam, kemudian bakar di atas kassa asbes dengan menggunakan korek api ( JANGAN MENATAP LANSUNG API ) !
2. Setelah pembakaran selesai, masukkan abu hasil pembakaran ke dalam tabung reaksi dan tambahkan 5 tetes aquades kemudian di kocok sampai terlarut !
3. Ukur nilai pH dari oksida magnesium yang terbentuk. Catat hasil pengukuran dalam tabel hasil pengamatan !
II. Sifat Oksida Belerang
1. Siapkan labu elenmeyer yang telah berisi 100 ml air
2. Ambil 1 spatula serbuk belerang dan letakkan dalam sendok bakar, kemudian bakarlah sampai terbentuk nyala berwarna biru ( HATI-HATI DENGAN ASAP YANG TERBENTUK )
3. Masukkan segera hasil pembakaran ke dalam labu elenmeyer !
4. Tunggu sampai pembakaran selesai (labu telah dipenuhi asap putih), kemudian masukkan kertas lakmus universal ke dalam labu tersebut
5. Ukurlah nilai pH yang ditunjukkan oleh kertas lakmus universal dengan kertas indicator warna lakmus !
6. Catat hasil pengamatan dalam tabel hasil pengamatan !
III. Sifat Amfoter
1. Masukkan 2 ml larutan Al2(SO4)3 0,1 M ke dalam tabung reaksi, kemudian tetesi dengan Amoniak (NH3) sampai terbentuk endapan !
2. Bagi endapan yang terbentuk ke dalam 2 tabung reaksi !
3. Tetesi tabung A dengan larutan H2SO4 2 M dan tabung B dengan larutan NaOH 2 M !
4. Amati dan catat hasil pengamatan dalam tabel hasil pengamatan !
C. Hasil pengamatan
No
Percobaan
Pengamatan
Hasil Pengamatan

1
Sifat Oksida Magnesium
Saat pembakaran Mg


Warna abu Mg


Pengujian (nilai) pH


2
Sifat Oksida Belerang
Saat pembakaran S


Pengujian (nilai) pH


3
Sifat Amfoter Aluminium hidroksida
Al2(SO4)3 + NH3


Endapan + H2SO4


Endapan + NaOH


D. Pertanyaan
1. Bagaimana sifat Oskida Magnesium (berdasar nilai pH)?
2. Tulis persamaan reaksi pembentukan Oskida Magnesium yang terjadi !
3. Bagaimana sifat Oskida Belerang (berdasar nilai pH)?
4. Tulis persamaan reaksi pembentukan Oskida Belerang yang terjadi!
5. Bagaimana sifat amfoter Aluminium hidroksida ?
6. Tulis persamaan reaksi yang terjadi !

Tidak ada komentar:

Posting Komentar